Breaking News

Sejak Setahun Terakhir, Kerja Politik PKB Untuk Pemilu 2024 Mulai Terlihat


Jember, reporter.com – Kerja-kerja politik Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sejak setahun terakhir mulai terlihat. Hasil yang ditunjukkan sejumlah survei cukup menggembirakan.

“Kami sudah mulai bergerak sejak setahun lalu, mengenalkan Gus Muhaimin Iskandar melalui jejaring kami dan mulai terlihat di beberapa lembaga survei, bahwasanya dari ketokohan ketua-ketua umum partai, Gus Muhaimin sangat tinggi,” kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang PKB Jember Ayub Junaidi, ditulis Senin (12/9/2022). 

“Itu ada efek ekor jas. Saat seluruh kader ini bergerak melakukan keja-kerja politik, ternyata berdasarkan hasil survei SMRC (Saiful Mujani Research Center) terbaru PKB berada di nomor tiga, dan sangat dekat dengan Gerindra,” kata Ayub.

Dalam survei SMRC yang dirilis pada Sabtu (3/9/2022), elektabilitas PKB menyalip Golkar dan berada di bawah PDI Perjuangan serta Gerindra. Elektabilitas PKB 9,5 persen dan Gerindra 11 persen. Dua partai tersebut sudah menyatakan akan berkoalisi dalam Pemilu 2024 mendatang.

“Penguatan struktur tidak bisa ditawar, karena mereka yang akan bekerja menghadapi Pemilu 2024. Hari ini, tahapan-tahapan itu sudah dilakukan di Jember. Nanti akan semakin lebih siap kita menghadapi pemilu dengan model apapun,” kata Ayub. 

Soal pembentukan Sekretariat Bersama dengan Gerindra, Ayub memilih menunggu petunjuk teknis dari Dewan Pimpinan Pusat PKB. Ia tidak mau tergesa-gesa, kendati Muhaimin memberikan kebebasan kepada seluruh pengurus di daerah.

“Kita tunggu saja. Sekber kan hanya formalitas dan seremoni. Komunikasi PKB di Jember dengan Gerindra tidak ada masalah dan sangat akrab,” kata Ayub.

Komunikasi PKB dan Gerindra di DPRD Jember juga lancar. Posisi Ketua DPRD Jember dijabat Sekretaris DPC PKB Jember Itqon Syauqi, sementara Wakil Ketua DPRD Jember dijabat Ketua DPC Gerindra Jember Ahmad Halim.

“Komunikasi mereka lancar selama ini, walau tidak formal. Kolaborasinya sudah bagus. Kedua, secara struktur, komunikasi teman-teman DPR RI Gerindra dan PKB sejak awal bagus. Tinggal bergerak saja,” kata Halim. (red.hr)

© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini