Breaking News

19 Karton Segel Plastik Tiba di Gudang KPU Ponorogo

 


Ponorogo,    reporter.web.id   – Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 secara bertahap mulai masuk ke gudang Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo. Logistik pertama yang masuk ke gudang yang berada di Jalan Raya Ponorogo-Madiun itu, berupa segel plastik sejumlah 75.218 pak. Di mana dari jumlah itu, terbagi menjadi 19 karton.

“Sudah ada logistik Pemilu 2024 yang mulai disimpan di gudang KPU. Yakni segel plastik sebanyak 75.218 pak yang disimpan di 19 karton,” ungkap Ketua KPU Ponorogo Munajat, Jumat (10/11/2023).

Munajat mengungkapkan bahwa untuk logistik kotak suara dan bilik suara sudah dalam perjalanan menuju Kabupaten Ponorogo. Diperkirakan logistik itu, akan tiba di gudang KPU pada hari Sabtu (10/11) besok. Rencananya, bilik suara yang akan datang ialah 11.572  buah. Sementara untuk kotak suara jumlahnya 14.508 buah.

“Kedatangan logistik Pemilu 2024 memang secara bertahap. KPU Ponorogo pun sudah berkoordinasi dengan pihak keamanan untuk melakukan pengamanan di gudang KPU tersebut,” katanya.

Sementara itu  Kapolres Ponorogo AKBP Wimboko saat melakukan pengecekan di gudang KPU,  mengatakan pihaknya akan mensiagakan petugas di gudang KPU Ponorogo. Selain itu juga akan berkoordinasi dengan Kodim 0802 Ponorogo dan Satpol PP.

Dari pengecekan itu, diketahui bahwa di dalam gudang belum ada CCTV, selain itu juga masih kurangnya jumlah alat pemadam ringan. Namun, menurut informasi dari KPU, semua masih dalam proses pengadaan. Kepolisian akan melakukan patroli di obyek vital yang berada di Ponorogo. “Ya untuk CCTV yang akan dipasang besok dan juga ada penambahan untuk alat pemadam ringan,” pungkasnya. (red.al)

© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini