Breaking News

Pengakuan Oklin Fia Bikin Konten Jilat Es Krim: Buat Happy-happy

Jakarta, reporter.com - Oklin Fia mengaku tak berniat melecehkan agama dengan konten jilat es krim. Oklin Fia mengaku membuat konten tersebut untuk happy-happy.

"Ya sesuai dengan pemeriksaan, Oklin sudah menyampaikan bahwa konten itu dibuat untuk sekadar happy-happy, lucu-lucuan. Tidak ada maksud untuk menghina agama tertentu," kata kuasa hukum Oklin Fia, Budiansyah, kepada wartawan di Polres Jakpus, Kamis (24/8/2023).

"Intinya saya minta maaf," kata Oklin Fia menambahkan.

Sebagai seorang muslimah, Oklin Fia mengaku tidak berniat melecehkan agama dengan membuat konten tersebut.

"Sebagai seorang muslimah, dari lubuk hati saya yang paling dalam, tidak ada sedikit pun untuk merendahkan atau melecehkan agama Islam, umat muslim, ikhwan, dan akhwat, serta seluruh perempuan di Indonesia," kata Oklin Fia.

Sebelumnya, selebgram Oklin Fia menyampaikan permintaan maafnya. Ia mengaku baru berani bicara karena trauma lantaran dihujat.

"Setelah sebelumnya sempat mengurung diri, karena trauma dan tidak tahu harus bagaimana menghadapi hujatan dan cacian yang saya terima," katanya.

Oklin Fia kemudian menyampaikan permohonan maafnya. Ia meminta maaf karena konten videonya bikin gaduh.

"Hari ini, saya atas nama Oklin akhirnya mencoba memberanikan diri untuk tampil dan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh lapisan masyarakat atas video saya yang menimbulkan kegaduhan dan keresahan kepada seluruh lapisan masyarakat di Indonesia akhir-akhir ini," katanya.(red.nr)

© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini