Breaking News

Pengamanan Gereja Katedral Jakarta Pusat, 153 Personel Gabungan Disiapkan.

  




Jakarta, Reporter.com - Gereja Katedral Jakarta Pusat akan melaksanakan misa Natal hari ini. Total 153 personel gabungan disiapkan untuk pengamanan.
"Jumlah keseluruhan personel gabungan 153 personel terdiri dari Polri, Polsek, Polres, maupun BKO dari Polda, Brimob dengan Sabhara," ujar Kapolsek Sawah Besar AKP Patar Mula Bona kepada wartawan di depan Gereja Katedral, Jakpus, Sabtu (24/12/2022).

"Kemudian dari TNI ada 40 personel, kemudian dari Satpol PP ada 10 personel beserta ada Dishub, Damkar, dari Puskesmas juga kami libatkan sebagai tenaga kesehatan dokkes, kemudian ada K9," tambahnya.

Bona menuturkan tim pengamanan telah siaga sejak tujuh hari lalu. Koordinasi juga telah dilakukan dengan sejumlah gereja di wilayah Sawah Besar, Jakpus.

"Bahwa TNI dan Polri saat ini sudah mempersiapkan pasukan pengamanan beserta instansi lainnya, dari h-7 kita sudah standby," kata dia.

Bona mengatakan ada 32 gereja di wilayah Sawah Besar yang akan merayakan natal. Satu diantaranya adalah gereja terbesar yaitu Katedral, sehingga pengamanan dipusatkan di sana.



"Dari 32 tersebut 1 gereja yang terbesar adalah seperti kita ketahui bersama Gereja Katedral. Jadi posisi personel pengamanan kita pusatkan atau paling banyak di Katedral," ujarnya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menyiagakan 7.421 personel untuk mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Tim Gegana juga dikerahkan untuk menyisir gereja.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan total ada 1.385 gereja di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang diamankan. Nantinya tim gegana akan menyisir gereja untuk mengantisipasi ancaman teror.


"Tentunya ini (tim Gegana) menjadi antisipasi kita. Hal-hal demikian tentunya ini sudah menjadi standar operasi pengamanan yang dilakukan kepolisian," kata Zulpan di Polda Metro Jaya, Senin (19/12).

Zulpan menyebut ada pengamanan khusus terhadap beberapa gereja besar yang ada. Salah satunya Gereja Katedral di Jakarta Pusat.

"Ada ya (pengamanan khusus). Namun tidak kami sampaikan secara terbuka. Ada yang mendapat perhatian, artinya pengamanan-pengamanan yang perlu ditingkatkan dalam rangka pengamanan untuk seluruh jemaat," jelasnya.

(hum.ry)
© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini