Kota Malang,   reporter.web.id   - Sebuah video kekerasan pelajar di Kota Malang, viral di medsos. Kekerasan itu terjadi di lingkungan SMKN 12 Kota Malang.

Dalam video berdurasi 30 detik itu tampak siswa laki-laki tampak dipiting oknum guru yang sedang duduk. Siswa memakai batik merah celana putih itu mencoba bertahan saat tangan sang guru melingkar di lehernya.

Terlihat sang guru mencekik leher siswa tersebut. Tampak pula beberapa pelajar berdiri di samping guru tersebut seperti mendapat hukuman.

Semua siswa melihat kejadian itu hanya bisa terdiam. Siswa laki-laki tersebut menerima hukuman karena terlambat masuk pada jam pelajaran.

Guru yang memakai baju warna putih tersebut memarahi siswa dengan kata-kata, yang direspons siswa perekam video dengan ungkapan "astaghfirullah".

Di video tersebut tertulis caption: "Telah terjadi kekerasan Guru terhadap Siswa di SMKN 12 Malang. Kronologi kejadiannya karena terlambat memasuki jam pelajaran, siswa dipiting dan dicekik," tulis keterangan, Minggu (4/8/2024).

Netizen yang melihat tayangan video tersebut mendapat komentar beragam berupa kecaman dan pembelaan. Salah satunya:

@juragan_muda: guru kok ngajari perilaku kekerasan pantesan perundungan masif, ternyata diajari cara melakukan bullying
@subekti7575: pecat
@kholistrianto: Era nya sudah beda,... Harusnya gurunya tidak pakai cara lama😂, kalau ada siswa yg aneh aneh, viralkan aja biar dinilai netijen, ... Kalau dulu kaki dipukul penggaris kayu biasa saja, kita bilang ortu malah dimarahi😂
@irma_nurainiulfa: Jamanku wes biasa digepuki. Ancen areke kurang ajar. Wayahe pelajaran ditinggal minggat. Sekarang anak salah dibealni netijen
@iwank_key: Arek jaman saiki ga iso dikeras. Generasi kelahiran thn 80-90an dikerasi fisik e ambek guru yo panganan bendino tp hasile kuat mental e
@Vickariesta_srm034malang: Adab? bukan kah guru melakukan hal itu untuk memperbaiki adab muridnya. Ini bukan hanya sekedar playing victim orang tua murid kan? Lak ga terima anak e dihukum ya gaeo sekolah dewe dadio guru dewe nilaen dewe. generasi lemah dihukum titik viral nak medsos.

Hingga pukul 11.00 WIB, detikJatim berupaya mengkonfirmasi kejadian tersebut ke pihak sekolah di Jalan Pahlawan No 356a, Balearjosari, Kec. Blimbing, Kota Malang, namun belum mendapat respons. (Tim. I)