Breaking News

Pesan 'No One Left Behind' Ganjar-Siti Atikoh di Hari Disabilitas



Jakarta,   reporter.web.id    - Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan istrinya, Siti Atikoh Supriyanti, bicara terkait komitmen untuk kesetaraan penyandang disabilitas. Keduanya kompak berpesan 'no one left behind' dalam pembangunan Indonesia.

Pesan Ganjar dan Siti Atikoh disampaikan bertepatan saat Hari Disabilitas Internasional pada Minggu (3/12/2023). Ganjar menemui para disabilitas Lombok di Graha Futsal, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), sedangkan Siti Atikoh berdiskusi dengan penyandang disabilitas di Jakarta Timur.

Ganjar Ingin Infrastruktur Ramah Disabilitas
Ganjar berkomitmen mendorong penyediaan inklusivitas infrastruktur, seperti perkantoran dan ruang publik yang ramah bagi disabilitas. Ganjar mengaku ingin adanya kesetaraan bagi kaum disabilitas dalam segala aspek.

"Tadi ada yang menyampaikan 'Di sini udah pakai kursi roda, Pak, tapi saya sulit untuk naik tangga, Bapak tolong berikan akses'. 'Pak saya tunanetra, tolong Pak saya berikan jalan ada tandanya dan kami tau'," kata Ganjar dalam keterangannya.

Maka, Ganjar pun berkomitmen untuk menyediakan infrastruktur yang ramah bagi disabilitas. Salah satu upayanya, kata dia, melibatkan partisipasi masyarakat disabilitas dalam pembangunan infrastruktur akses publik.

Ganjar kemudian menceritakan pengalamannnya saat menjadi Gubernur Jawa Tengah. Saat itu, Ganjar mengatakan dirinya menekankan kepada pemerintah daerah untuk melibatkan kaum disabilitas saat membangun infrastruktur.

"Saya sedikit punya pengalaman pada saat jadi gubernur waktu itu kelompok disabilitas adalah salah satu kelompok yang selalu kita ajak dalam musyawarah perencanaan pembangunan sampai di samping kelompok perempuan dan anak, inilah cara membuat setara semuanya dan tidak ada yang ditinggalkan, no one left behind," paparnya.

Kemudian, dalam kesempatan itu, Ganjar juga memberikan ratusan kursi roda kepada penyandang disabilitas. Hal itu sebagai bentuk dukungan darinya.

Siti Atikoh Kaget Gaji Penyandang Disabilitas di Bawah UMR
Siti Atikoh berbicara terkait masalah pekerjaan bagi penyandang disabilitas di acara hari disabilitas internasional, Jakarta Timur. Menurutnya, setiap warga negara Indonesia memiliki hak yang sama dalam segala aspek, tak terkecuali penyandang disabilitas.

"Salah satu yang memang poin kita yang harus kita perjuangkan bersama-sama adalah kesetaraan, bahwa Indonesia itu harus inklusif, mereka memiliki hak yang sama untuk mengakses pendidikan, pekerjaan, dan berkegiatan ekonomi," kata Atikoh dalam diskusi bersama penyandang disabilitas, Jakarta Timur, Minggu (3/11).

Selain itu, dalam diskusinya bersama penyandang disabilitas, Atikoh mengaku kaget mendengar aspirasi penyandang disabilitas yang bekerja profesional tetapi memperoleh gaji di bawah Upah Minimum Regional (UMR).

"Di bawah UMR? Oh iya nanti mungkin bisa nanti sebetulnya kalau, itu berarti diskriminatif kalau UMR. Kecuali kalau memang dasarnya produktifitas mungkin itu memang ada penilaian tersendiri," imbuhnya.

Atikoh mengatakan, meski dalam keterbatasan, para penyandang disabilitas harus tetap mendapatkan akses yang sama. Sehingga, katanya, diperlukan persiapan bagi penyandang disabilitas dalam memasuki dunia kerja berupa lingkungan yang suportif.

"Ternyata di lingkungan kerja itu memang harus disiapkan baik itu kerja atau sekolah, lingkungannya yang harus dipersiapkan untuk mereka bisa menerima teman-teman dengan baik bahwa mereka mempunyai hak yang sama untuk juga memberikan kinerja yang terbaik," tuturnya.

Lebih lanjut, Atikoh menambahkan, kewajiban Indonesia memastikan bahwa tak ada satu pun warganya yang tertinggal. Sebab, kata dia, setiap orang memiliki hak yang sama dan setara.

"Jadi, pembangunan untuk terkait yang ada di Indonesia itu memang seharusnya itu no one left behind. Ada kesetaraan, semua memiliki hak yang sama untuk akses pendidikan, akses infrastruktur kemudian terkait juga bagaimana mereka mereka bisa melakukan aktifitas ekonomi dan sosial," pungkasnya.(red.al)


© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini