Breaking News

Mahasiswi S2 IPB Tewas Akibat Lab Terbakar Sedang Penelitian Tesis



Jakarta, reporter.com - Mahasiswi S2 Institut Pertanian Bogor (IPB) bernama Laila Atika Sari (26), tewas usai laboratorium tempat penelitiannya terbakar. Saat itu, Laila tengah menjalankan penelitian tesisnya.

"Untuk tesis, jadi penelitian tesis. Iya betul, (Laila) mahasiswa tingkat akhir," kata Biro Komunikasi IPB Yatri Indah Kusumastuti, kepada wartawan di IPB Dramaga, Senin (21/8/2023).

Yatri turut mengenang sosok Laila di mata pihak kampus. Menurutnya, kampus melihat Laila sebagai sosok yang berprestasi dalam akademik.


"Laila ini memang berprestasi, dapat beasiswa tiap bulan, kemudian penelitiannya didanai juga, ada beasiswa untuk penelitian," ucapnya.


Laila sendiri merupakan mahasiswi S2 Fakultas Peternakan, Ilmu Nutrisi Pakan. Penelitian yang sedang dilakukannya itu mengenai analisis lemak pakan.

"Laboratorium tidak terbakar habis, beberapa alat karena ada api jadi rusak. Tetapi fisik bangunannya tidak terbakar," sebut Yatri.

300 Laboratorium Dievaluasi Pascakejadian

Yatri sebelumnya mengatakan pihak IPB mengevaluasi seluruh laboratorium usai tewasnya mahasiswa S2, Laila Atika Sari (26), dalam peristiwa kebakaran di laboratorium. Ada 300 laboratorium di IPB yang akan dievaluasi.

"Ada 3 tim yang dibentuk, pertama tim investigasi karena harus diketahui betul ini kenapa, sebabnya apa, supaya jangan sampai terulang lagi. Kami berharap ini kejadian yang pertama dan terakhir, tidak terulang di IPB," kata Kepala Biro Komunikasi IPB Yatri Indah Kusumastuti, kepada wartawan di IPB Dramaga.

"Kemudian kedua, dibentuk juga tim untuk evaluasi seluruh laboratorium yang ada di IPB. Jadi di IPB ini ada 300 laboratorium dan semuanya harus dipastikan dalam keadaan aman," sambungnya. (red.dn)
© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini