Breaking News

Mobil Pengangkut Pisang Terguling Di Pelabuhan Bakauheni Lampung

  



LAMPUNG, reporter.com - Sebuah pikap bermuatan pisang Lampung terguling saat hendak masuk kapal di Pelabuhan Bakauheni. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, namun perjalanan kapal sempat tertunda hingga mobil dievakuasi.

Kepala Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Bakauheni AKP Ridho Rafika membenarkan adanya peristiwa kecelakaan tunggal itu. Ridho memaparkan, kecelakaan itu terjadi pada Selasa (6/12/2022) sekitar pukul 08.46 WIB di Dermaga VII (eksekutif) Pelabuhan Bakauheni.


"Benar, kejadian tadi pagi di Dermaga Eksekutif," kata Ridho saat dihubungi Selasa siang. 

Ridho mengatakan, Mobil pikap itu terguling di depan jembatan akses masuk ke lambung kapal. Muatan mobil itu adalah pisang asal Lampung yang hendak dikirim ke Pulau Jawa. "Kendaraan terguling saat mau masuk ke dalam kapal," kata Ridho.

Dari keterangan yang dihimpun kepolisian setempat di lokasi, Peristiwa ini berawal saat mobil pikap BE 6928 RM itu antre di area parkir Dermaga Eksekutif. Namun ketika menyeberangi jembatan akses masuk kapal, pikap tiba-tiba melaju mundur hingga terguling. Posisi mobil saat terguling bagian kabin pengemudi menghadap ke area parkir dermaga.


"Dugaan sementara muatan kendaraan ini terlalu banyak dan tinggi, sehingga kendaraan mengalami mundur dan terguling," kata Ridho. 

Dia menambahkan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, termasuk sopir mobil pikap. Namun, perjalanan kapal sempat tertunda lantaran kendaraan harus dievakuasi terlebih dahulu agar tidak menghalangi akses masuk kapal.(red.Df)


© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini