Breaking News

Satpol PP Sidoarjo Amankan ODGJ Karena Tancapkan Pisau di Meja Warkop


Sidoarjo, reporter.com – Belasan pengunjung sebuah warkop di Jalan Raya Ponti mendadak geger. Sebab seorang pria tiba-tiba duduk di kursi warkop dan menancapkan pisau di meja warkop. Sontak saja pengunjung warkop tersebut seketika heboh.

Kepala Satpol PP Sidoarjo Tjarda mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 02.00, Minggu (11/9). Seoarang pengunjung yang mengetahui kejadian itu langsung memotretnya. Warga lalu melaporkannya ke call center 112 Sidoarjo.

“Benar, itu dini hari kejadiannya. Jadi enggak tahu awalnya kalau itu adalah Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ),” ujarnya saat dikonfirmasi Radar Sidoarjo. 

Tjarda menambahkan, pihaknya yang mendapat laporan tersebut meresponnya dengan mengerahkan sejumlah anggota Satpol PP Sidoarjo. Saat didatangi, rupanya pria yang diperkirakan berusia di atas 40 tahun tersebut adalah ODGJ.

Setelah dirayu, pria yang diketahui warga RY 09 Lemah Putro Kecamatan Sidoarjo tersebut dibawa ke Liponsos. Pria tersebut akhirnya diketahui bernama Supriyono. Saat ini, pria tersebut tengah dalam pembinaan liponsos. 

“Tidak mengamuk. Orangnya duduk hanya menancapkan pisau. Karena banyak yang khawatir jadi dilaporkan. Sudah terkondisikan,” jelasnya.

Tjarda menambahkan, keberadaan ODGJ di Sidoarjo memang masih sering dijumpai. Meski kerap diamankan, namun selalu ada yang muncul. Meski begitu, pihaknya akan terus berusaha untuk menertibkannya. 

“Terutama kalau ada yang mengamuk, itu kalau tidak diamankan bisa membahayakan masyarakat,” jelasnya. (red.hr)

© Copyright 2022 - REPORTER.WEB.ID | Jaringan Berita Reporter Hari Ini